Senin, 13 Oktober 2014

Untitled

Cinta itu tidak untuk dipaksakan
Cinta itu terjadi dengan sendirinya
Cinta itu keindahan dan kebahagiaan
Begitu juga dengan kasih
Kasih untuk kekasih
Kasih untuk sesuatu benda yang kita miliki
Kasih untuk teman
Sedangkan sayang adalah selimut diantara keduanya
Sayang tidak untuk pamrih
Sayang tidak untuk sekedar balasan materi
Sayang tidak diindahkan untuk yang tidak klik


Merasa sedikit sensitif untuk membahas hal ini. Kalau saya boleh bercerita, amat sangat susah mendapatkan teman yang benar - benar klik sampai disebut seorang sahabat. Bagi saya, hal yang bisa dilakukan suatu persahabatan itu luas... amat sangat luas. Bukan hanya dengan berkumpul, kangen - kangenan, tertawa bersama, saling berbagi dan melakukan apa saja yang terlihat menyenangkan.
Persahabatan itu bisa saling terbuka satu sama lain
Sahabat itu orang yang mengatakan kebenaran
Sahabat bukan orang yang selalu membenarkan apa yang kita lakukan
Sahabat itu tidak mengenal kata menyakiti hati sahabatnya selama itu benar
Sahabat bukan hanya sekedar judul dan predikat
Sahabat itu tidak saling sungkan dalam mengungkapkan sesuatu
Marah, sedih, menangis, tertawa tanpa ada yang ditutupi dan tanpa ada rasa malu
Karena tanggapan seorang sahabat seharusnya tidak menimbulkan efek jera bagi sahabatnya untuk berbagi


 SELAMAT MALAM :)

0 comments:

Posting Komentar